Proses Pasang Surut Air Laut
Jumat, 20 Desember 2019
Edit
Pasang Surut Air Laut
Apakah kalian tahu bahwa bumi kita ini terdiri dari dua bagian yaitu daratan dan lautan. Bahkan, hampir sebagian besar wilayah bumi kita adalah lautan yaitu sekitar 2/3 bagian bumi kita adalah lautan sedangkan sisanya berupa daratan. Ada hal menarik yang terjadi pada lautan yang kita lihat, yaitu terjadi peristiwa pasang surut air laut. Peristiwa pasang surut air laut adalah peristiwa dimana terjadi perubahan tinggi rendahnya permukaan air laut yang dipengaruhi oleh gaya gravitasi dari satelit bumi, yaitu bulan.
Penyebab terjadinya pasang surut air laut
Pasang surut air laut terjadi disebabkan oleh gaya gravitasi bulan. Bulan memiliki gaya gravitasi yang sangat kuat sehingga dapat menyebabkan perubahan gerak air laut yang ada di bumi kita.
Proses terjadinya pasang surut air laut
• Teori Kesetimbangan
Teori kesetimbangan menyatakan bahwa peristiwa naik dan turunnya permukaan air laut sebanding dengan gaya pembangkit pasang surut. Teori kesetimbangan juga menyatakan bahwa peristiwa pasang surut air laut berhubungan dengan laut, massa air yang naik, dan bulan. Terdapat tiga faktor utama dalam teori ini, diantaranya yaitu :
- Rotasi bumi pada porosnya
- Revolusi bulan terhadap matahari
- Dan revolusi bumi terhadap matahari
• Teori Dinamis
Teori dinamis adalah teori pelengkap teori kesetimbangan newton. Teori dinamis megatakan bahwa gaya pembangkit pasang surut air laut menghasilkan gelombang pasang surut yang periode gelombangnya sebanding dengan gaya pembangkit pasang surut. Karena terjadi gelombang, ada beberapa faktor yang mempengaruhi terjadinya gelombang tersebut, diantaranya yaitu :
- Gesekan dasar
- Pengaruh dari Rotasi bumi
- Kedalaman dan luas perairan
Penulis : Yusril Iqbal I