Mual Kendaraan: Definisi, Penyebab Mabuk, Cara Mengatasi Bagi Ibu Hamil
Senin, 11 November 2019
Edit
Mual Kendaraan : Definisi, Penyebab Mabuk, Cara Mengatasi Perjalanan dan Bagi Ibu Hamil
Definisi mabuk perjalanan
Hallo sahabat onlineku.. sekarang dalam artikel ini akan membahas tentang mabuk perjalanan. Sebenarnya apa yang terjadi pada tubuh kita sehingga bisa mengalami mabuk ketika naik mobil ataupun kendaraan lain? Tentu kalian penasaran juga. Yuk, simak penjelasannya berikut ini.
Mabuk perjalanan merupakaan suatu keadaan ketika tubuh merasa tidak nyaman dalam bepergian dengan kendaraan. Mabuk perjalanan sebenarnya bukan kondisi yang serius ataupun penyakit yang berbahaya. Namun seseorang yang mengalami mabuk perjalanan umumnya akan muntah dan menjadi lemas. Mungkin dari kalian ada yang pernah merasakan mabuk perjalanan?
Banyak sekali dari kalangan anak-anak hingga dewasa yang pernah merasakan mabuk perjalanan. Mabuk perjalanan yang dirasakan ada yang hanya muntah biasa bahkan bisa terjadi kejang jika kondisi badan dan sistem kekebalan tubuh sedang menurun.
Proses terjadinya mabuk perjalanan karena ketika keadaan otak tidak mampu menerima berbagai sinyal yang berbeda dari dalam tubuh. Biasanya ketika dalam perjalanan di kendaraan mata akan bergerak cepat karena melihat jalanan. Itu akan membuat kepala menjadi pusing.
Di dalam telinga tedapat cairan yang berfungsi sebagai keseimbangan tubuh dan di kirim ke otak. Namun, karena efek goncangan-goncangan ketika naik kendaraan akan membuat cairan telinga mengirim sinyal ke otak tetapi otak tidak dapat memptoses sinyal tersebut dengan baik. Sehingga asam lambung menjadi naik dan menyebabkan rasa mual dan ingin muntah.
Penyebab Mabuk Kendaraan
Yang menjadi penyebab tejadinya mabuk perjalanan ialah ketika kita di dalam kendaraan dengan keadaan diam saja tetapi mata dan pendengaran bergerak sehingga otak akan menjadi kacau dan tidak dapat menangkap sinyal dengan baik.
Ada juga seseorang yang mabuk dalam kendaraan disebabkan karena suhu udara yang ada di dalam mobil tidak sesuai. Suhu yang tidak sesuaii akan menjadi faktor pennyebab masuk angin sehingga perut merasa mual. Selain itu ada juga yang dikarenakan pengharum ruangan.
Terutama bagi yang membunyai riwayat mabuk perjalanan akan measa terganggu jika pengharum ruangan tidak sesuai dan menyebabkan rasa mual dan ingin muntah. Melakukan aktivitas yang menyebabkan gerakan mata cepat sepeti bermain handphone atau membaca buku.
Kurang istirahat juga mejadi penyebab mabuk perjalanan. Terdapat gangguan dalam keseimbangan tubuh seperti migrain. Penyebab mabuk perjalanan juga disebabkan karena gangguan hormonal. Seperti pada orang hamil, menstruasi dan pengguna pil KB.
Gejala dari mabuk perjalanan
Biasanya mabuk perjalanan dirasakan rasa mual dan ingin muntah. Gejala yang di rasakan ketika mabuk perjalanan ialah merasa pusing dan mual, produksi air liur yang berlebihan, wajah memnjadi pucat, merasakaan tidak nyaman pada bagian perut, mengeluarkan keringat dingin selama perjalanan, serta kehilangan terhadap keseimbangan tubuh.
Mengatasi mabuk perjalanan ketika hamil
Dalam keadaan hamil memang sangat rentan sekali mengalami muntah. Namun, kketika seorang ibu hamil yang tidak pernah mengalami mabuk perjalanan dan ketika selama hamil mengalami mabuk perjalanan itu merupakan hal yang biasa. Hal tersebut dipengatuhi karena hormon kehamilan.
Adanya gangguan sistem vestibular atau keseimbangan telinga bagian dalam.Produksi histamin yang memicu otak menimbulkan rasa mual dan ingin muntah. Namun, mabbuk perjalanan ppada seorang ibu hamil harus diatasi, karena dikhawatirkan dapat membuat ibu dan bayi menjadi lemas.
Berikut ini cara mengatasi mabuk perjalanan ketika hami:
a. Segera minum air putih hangat
b. Makan buah-buahan yang segra untuk mengembalikan kesegaran tubuh
c. Memijat pada jemari dan telapak tangan untuk menghilangkan rasa pusing
d. Duduk pada posisi yang seimbang
Mengatasi mabuk perjalanan
Sebenarnya mabuk pejalanan bukanlah penyakit yang membahayakan, tetapi banyak dari mereka yang sering mabuk dalam perjalanan dengan minum obat anti mabuk untuk mencegah mabuk perjalanan.
Tetapi ada cara lain untuk mencegahnya, yaitu:
a. Ketika akan melakukan perjalanan dengan kendaraan, jangan makan makanan berat
b. Jangan minum susu ataupun kopi karena akan membuat asam lambung meningkat
c. Hindari membaca buku dan bermain handphone selama perjalanan
d. Atur posisi duduk yang membuat mata memandang searah dan lebih baik bersandar untuk menghindari goncangan dalam kendaraan
e. Jangan duduk di area mesin karena akan membuat indera penciuman terus bekerjaa sehingga menyebabkan rasa mual
f. Jika tubuh sudah merasakan mual, segera atur posisi untuk berbaring dan memejamkan mata dan atur nafas dengan baik
g. Sebelum naik kendaraan usahakan istirahat yang cukup
Penulis : Silvia Melinda Paramitha